Kreativitas di Bulan Ramadhan
Ramadhan merupakan nama bulan ke Sembilan dalam kalender tahun hijriah. Dimana bulan ini merupakan bulan yang istimewa, penuh berkah, bulan dimana doa mustajab, bulan yang jadi syafaat di akhirat, pahala puasa yang berlipat-lipat dan masih banyak lagi. Berbagai dasar aturan dalam umat Islam seperti Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 183, Al-Qadr ayat 1-5, Al-Hadid ayat 18, ayat-ayat Al-Qur’an yang lain serta berbagai hadist yang menjelaskan tentang kistimewaan serta hal-hal apa saja yang ada dalam bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
Dalam bulan yang penuh berkah ini ada berbagai macam hal yang bisa diamalkan, seperti shalat tarawih dan ibadah puasa Ramadhan tentunya. Berbagai keutamaan di sebutkan pada bermacam adist dan ayat Al-Qur’an seperti setiap malam pada salat tarawih ada bermacam keutamaannya dalam setiap malamnya. Hal ini membuat kita sebagai generasi muslim saat ini sebagai sebuah kesempatan emas untuk melakukan amalan-amalan yang berfaedah, dalam artikel ini akan lebih merujuk pada kreatifitas -kreatifitas yang akan hadir dalam bulan Ramadan ini.
Dalam islam diajarkan bahwa melakukan hal baik itu akan lebih baik lagi jika dilakukan secara Bersama-sama. Maka dari itu untuk merealisasikan berbagai kreativitas di bulan Ramadhan ini juga lebih baik dilakukan Bersama-sama. Banyak berbagai kegiatan yang suda direalisasikan dimana kegiatan ini merupakan bentuk kreativitas dalam menyemarakkan bulan Ramadhan ini seperti kegiatan bakti social, saling membanu untuk menyalurkan tangan, saling membantu dalam mengemban sebuah tanggung jawab, dan saling mengisi sau sama lain untuk menyemarakkan bulan Ramadhan ini.
Dalam lingkup lingkungan kampus IAIN Kudus yang berbasis Islam, tentunya kampus IAIN Kudus ini sangat mendukung berbagai bentuk kreativitas dalam bulan Ramadhan ini. Berbagai kegiatan positif dalam bulan Ramadhan juga ada dalam lingkup kampus ini seperti Ngemil (Ngaos Problematika Milenial), Berlian(Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadhan), Buka Bersama untuk mempererat tali silaturahim antar sesame mahasiswa, Tadarus Rutinan, Khataman Al-Qur’an yang bahkan berbasis online, Istighosah Bersama untuk mempersiapkan diri, open donasi untuk disalurkan pada orang yang lebih membutuhkan serta masih banyak lagi. Maka untuk diri kita pribadi harus bisa mengembangkan kreativitas kita pada Bulan Ramadhan yang di mana ini merupakan kesempatan yang amat mulia untuk kita Bersama. Tentunya dalam mengkreativitaskan ini kita harus memliki tujuan yang positif serta dasar yang tepat bagi kebrsamaan umat. Dalam lingkup kampus sudah berbagai ilmu dan pengalam yang telah dirasakan, bahkan mungkin dari sejak kita kecil tentunya.maka kreativitas kita untuk menyambut bulan Ramadhan ini adalah salah satu hal podsitif dan bermanfaat yang sangat bis akita Bersama lakukan.
oleh : B6TMR-Hertod