Urgensi Menulis sebagai Investasi di Masa Depan

Blog Single

Oleh: Putri Mulyani Hidayati

 

Menulis merupakan keterampilan yang diperoleh karena kebiasaan membaca. Seseorang akan dengan mudah menghasilkan suatu karya yang bermakna jika ia rajin membaca. Karya tersebut bisa berbentuk fiksi maupun non-fiksi. Tetapi, perlu pembiasaan sejak dini agar keterampilan tersebut terasah dengan baik. Contoh karya dari tulisan seperti, puisi, artikel, Esai, atau pun cerpen. Nah, yang menjadi pertanyaan apa saja sih manfaat menulis? Apa urgensi menulis buat investasi di masa depan?

Biasanya ketika menulis, seorang penulis memiliki harapan dalam menyampaikan gagasannya. Ada yang menulis karena ingin terkenal, ada juga yang menulis karena ingin menghasilkan uang dari suatu hobi. Tetapi, di sini yang kita tekankan adalah manfaat menulis untuk investasi ilmu di masa depan kita dan anak cucu kita.

  • Chatarsis

Dengan menulis, kita akan mudah mengolah emosi dengan melampiaskannya dalam menulis. Seorang penulis akan merasakan kegembiraannya apabila kebahagiaan, kesedihan, atau kesenangannya diketahui oleh orang lain melalui tulisannya.

  • Media Dakwah

Melalui sebuah tulisan, seorang politikus mampu mengungkapkan gagasannya dengan mudah. Melalui sebuah tulisan, seorang pengajar dapat mengedukasi banyak orang. Seorang pengusaha dapat menyalurkan gagasannya melalui tulisan, dan dengan mudahnya ia bisa menghasilkan uang. Apalagi bagi seorang calon pengajar, menulis merupakan hal yang sangat urgen bagi kita. Dengan menulis kita bisa menyampaikan gagasan, ide, atau ilmu kita dan menjadikannya abadi hingga waktu yang akan datang.

  • Ekonomis

Jika seorang pengajar menulis agar ide-idenya tersampaikan, lain halnya dengan seorang yang jiwa pebisnis. Di dalam sebuah tulisan tidak hanya tersampaikan ide-ide dan emosi kita. Namun, apa yang kita tuliskan mengandung manfaat bagi orang lain. Orang lain akan meniru gaya dan cara mencari jalan keluar melalui apa yang kita tuangkan dalam tulisan tersebut. Dan tulisan kita pun akan laris di pasaran apabila sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan pembaca. Semakin apa yang kita tulis sesuai dengan kondisi si pembaca, maka kita akan dengan mudah menjual tulisan kita dan menggantinya dengan uang.

  • Manifestasi karya

Pernah dengar quote seperti ini, “ Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian”

Begitu kata Pramoedya Ananta Toer. Tulisan akan menjadi keberadaan kita di dunia ini. Dengan menuangkan apa yang terjadi dalam kehidupan kita, kita akan dikenang di masa depan. Kita akan diceritakan anak cucu kita sebagai tokoh di masa depan. Dengan tulisanlah kita akan menceritakan kehidupan masa kini untuk masa yang akan datang.

Selain dari empat hal tersebut, ada beberapa hal penting yang dapat kita peroleh dari pembiasaan menulis. Dengan menulis, kita akan melatih otak kita dalam berpikir logis dan sistematis. Apalagi bila diikuti dengan kebiasaan membaca. Akan semakin banyak ilmu yang kita salurkan melalui kegiatan menulis. Dan menuliskan hasil bacaan merupakan salah satu cara kita agar lebih mudah menangkap makna. Makna yang kita tangkap dari bacaan akan terikat kuat maknanya jika tuliskan kembali. Jadi, tidak hanya kita yang dapat memetik manfaat menulis, orang-orang yang membaca tulisan kita juga akan memperoleh manfaat dari apa yang kita tulis. Maka dari itu, perlu pembiasaan sejak dini agar menulis membudaya

Share this Post1: